Madina Institute Indonesia Hadirkan Program Konsultasi Pra-Nikah: SiapkanPernikahan dengan Ilmu dan Hati yang Tenang

Website pra nikah

Yogyakarta,23 September 2025 – Pernikahan adalah salah satu momen paling penting dalam hidup. Pernikahan yang bahagia tidak hanya berlandaskan cinta, tetapi juga membutuhkan pemahaman yang tepat, kesiapan mental, dan keterampilan untuk membangun rumah tangga yang harmonis.

Madina Institute Indonesia dengan komitmen yang kuat memperkenalkan Program Konsultasi Pra-Nikah. Sebuah inisiatif yang dirancang untuk membantu calon pasangan mempersiapkan diri menghadapi kehidupan pernikahan secara lebih matang. 

“Pernikahan bukan sebatas/sekadar akad dan resepsi, tetapi tentang perjalanan panjang bersama pasangan”

Program ini akan menghadirkan:

  1. Sesi Konsultasi Pasangan: Untuk mengeksplorasi kesiapan mental, harapan, dan visi pernikahan.
  2. Materi Fiqih Nikah: memahami hukum, hak, dan kewajiban suami – istri sesuai syariat Islam. 
  3. Manajemen Konflik & Komunikasi : Keterampilan membangun komunikasi sehat dan mengelola perbedaan. 
  4. Sesi Q&A: Kesempatan bertanya langsung dengan mentor ahli dan berpengalaman.

Program ini terbuka untuk: 

  1. Calon pengantin yang akan segera menikah. 
  2. Pasangan yang sudah menikah dan ingin memperkuat pondasi rumah tangga. 
  3. Individu yang ingin memahami pernikahan sebelum memutuskan melangkah.

Mengapa Perlu Mengikuti Program ini?

Banyak pasangan yang hanya mempersiapkan acara pernikahan, tetapi lupa mempersiapkan kehidupan setelahnya. Padahal, tantangan rumah tangga membutuhkan bekal ilmu dan keterampilan. Dengan mengikuti program ini, calon pengantin akan mendapatkan gambaran realistis. Sehingga mampu membangun strategi pernikahan yang sehat, harmonis, dan diridhai Allah Swt.

“Kami percaya pernikahan yang bahagia adalah investasi jangka panjang. Dengan bekal ilmu yang tepat, pasangan dapat melewati dinamika rumah tangga dengan lebih bijak”.

Tentang Madina Institute Indonesia 

Madina Institute Indonesia adalah lembaga nirlaba yang berfokus pada refleksi teologis,perjalanan spiritual, dan kontribusi sosial. Berdiri sejak 9 Mei 2019, Madina Institute Indonesia terus berkomitmen menjadi ruang belajar yang terbuka, inklusif, dan memberdayakan komunitas lokal maupun global 

Untuk informasi lebih lanjut kunjungi 

🌐  Website: https://madinaintitute.or.id

📱 IG: @madinainstitute.id 

Comments are closed.